BeritaDaerahLampung

Satu Knalpot Satu Pohon, Bikers Lampung Tanam Mangrove

9
×

Satu Knalpot Satu Pohon, Bikers Lampung Tanam Mangrove

Sebarkan artikel ini

Bandarlampung, Mediapromoter.id –  Club’ motor Bikers Brotherhood (BB) 1% MC Lampung Chapter bersama komunitas all bikers Lampung melaksanakan giat penanaman pohon di Ekowisata Mangrove Cuku Nyi Nyi, Sidodadi, Pesawaran , Lampung. Senin (20/3).

Kegiatan yang bertajuk ‘Satu Knalpot Satu Pohon’ ini merupakan kegiatan back to nature yang di prakasai oleh BB 1% MC Indonesia.

ADVERTISMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Kegiatan ini serempak di adakan di seluruh Indonesia pada tanggal 19 Maret 2023,” beber ketua BB 1% MC Chapter Lampung, Vice L Presiden Sumatera, Rudy.

Menurut Rudy, kegiatan penanaman pohon mangrove ini merangkul dari komunitas motor yang ada di Lampung. ” Sekitar 50 pohon mangrove dan insyaallah kedepannya kita agendakan lagi dalam penanaman pohon mangrove,” terangnya .

Dalam kesempatan ini, Rudy menjelaskan selain dihadiri club’ motor Lampung pihaknya juga mendapatkan support dari Basarnas Lampung.

“Alhamdulillah, hari ini pak Iwan dari Basarnas telah mensupport kegiatan kami dari brotherhood. Dan kita juga akan terus merangkul komunitas dan club’ yang ada di Lampung untuk terus melakukan hal-hal bermanfaat seperti penanaman pohon ini,” ujarnya.

Rudy menyampaikan, selain melakukan kegiatan penanaman pohon, memasuki bulan Ramadhan pihaknya juga akan melakukan bakti sosial.

“Kita akan adakan kegiatan rutin yang setiap tahun kita adakan, kita akan lakukan bakti sosial dari bikers brotherhood 1% MC Lampung dan all bikers serta kita akan menggandeng Basarnas Lampung,” pungkasnya.

Sementara itu, Kasi Sumber Daya Kantor pertolongan Lampung, Iwan Ramdani mengatakan dalam hal ini pihaknya mendukung program dari BB 1% MC penanaman pohon mangrove satu pohon satu knalpot.

“Alhamdulillah,kita berkolaborasi untuk penanaman pohon mangrove,” katanya.

Menurutnya, dalam waktu dekat pihaknya juga akan berkolaborasi dalam bidang kemanusiaan. ” Dalam waktu dekat kita akan berkolaborasi dalam hal bakti sosial dan lain-lain yang sifatnya kemanusiaan,” terangnya.

BACA JUGA  Pembekalan Siswa Bintara, Kapolda Lampung: Jadilah Anggota Polri yang Dicintai Masyarakat

Dalam kesempatan ini, Iwan menyampaikan pihak Basarnas Lampung terbuka untuk berkolaborasi dengan berbagai macam pihak. ” Semua komunitas, baik komunitas motor atau komunitas pecinta alam ataupun yang lainnya kita bisa berkolaborasi dalam hal kemanusiaan,” bebernya.

Ia juga menambahkan, untuk bisa berkolaborasi dengan Basarnas Lampung bisa datang langsung ke kantor atau melalui personal masing-masing.

“24 jam kami selalu terbuka, dan pihak Basarnas sangat mengharapkan bantuan dari rekan-rekan sekalian dalam hal pencarian dan pertolongan di wilayah Lampung dan sekitarnya. Karena dalam hal ini, bencana saat ini tidak bisa kita hindarkan sehingga penanganan kebencanaan tidak bisa dilakukan oleh kami sendiri dan melibatkan stakeholder yang ada bahkan melibatkan teman-teman BB 1% dan all bikers Lampung,” Harapnya.

Kegiatan penanaman pohon ini selain dihadiri anggota BB 1% MC Chapter Lampung dan Basarnas di hadiri juga oleh komunitas all bikers yang terdiri dari B.S.X , Bebas Tril Atventure , XTC Lampung, Pantera, Utah Lalay, Brother Automanual, X-Trimer. (*)

Seedbacklink
error: Content is protected !! (Harap Hubungi Pihak Redaksi)