BeritaDaerahLampungTNI & Polri

Polisi Imbau Warga Lampung Barat Hindari Aktivitas Berkebun di Kawasan Hutan Pasca Insiden Harimau

×

Polisi Imbau Warga Lampung Barat Hindari Aktivitas Berkebun di Kawasan Hutan Pasca Insiden Harimau

Sebarkan artikel ini

Lampung, Mediapromoter.id – Kepolisian Daerah (Polda) Lampung mengimbau masyarakat di wilayah Lampung Barat untuk sementara waktu tidak melakukan aktivitas berkebun, terutama di kawasan yang berbatasan dengan hutan. Imbauan ini menyusul kejadian tragis yang menimpa seorang warga, Zainudin, yang ditemukan meninggal dunia akibat serangan Harimau Sumatera di dalam kawasan Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS).

Zainudin, seorang warga yang berasal dari Jawa Tengah, ditemukan dalam kondisi yang memprihatinkan setelah sebelumnya dinyatakan hilang selama tiga hari. Lokasi penemuan berada di dalam area hutan yang merupakan bagian dari habitat satwa liar, termasuk harimau.

“Kami mengimbau masyarakat untuk sementara waktu tidak melakukan aktivitas berkebun, khususnya di wilayah yang berbatasan langsung dengan hutan. Langkah ini diambil demi menghindari potensi terjadinya insiden serupa,” ujar Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Yuni Iswandari, Kamis (23/1/2025).

Menurut Yuni, imbauan tersebut dikeluarkan karena adanya aktivitas masyarakat yang mengelola lahan perkebunan di dalam kawasan TNBBS. Lokasi tersebut merupakan habitat alami Harimau Sumatera, salah satu satwa yang dilindungi.

“Banyak warga yang menggarap lahan perkebunan di dalam kawasan hutan. Untuk keselamatan bersama, kami meminta warga untuk sementara menghentikan aktivitas tersebut,” jelasnya.

BACA JUGA  Diduga Terjadi KKN, Sekdes Purwotani Sulistiyoko : Semua Itu Tidak Benar